Social Icons

Jumat, 02 September 2016

6 cara main snapchat yg menarik

Snapchat adalah aplikasi jejaring sosial dan perpesanan populer untuk Android dan iOS, yang memungkinkan Anda mengirim foto dan video berjangka waktu, serta melakukan obrolan video dengan teman. Sebelum mengirim foto, Anda bisa menambahkan berbagai filter lucu dan teks, serta menggambari foto. Snapchat versi terbaru menambahkan fungsi Lenses, yang menggunakan teknologi pengenalan wajah untuk menampilkan animasi gila, seperti memuntahkan pelangi, mengubah wajah, meliukkan muka, merayakan ulang tahun, atau bahkan mengubah wajah menjadi hewan. Untuk menggunakan Lenses, Anda harus menggunakan Snapchat versi terbaru dan perangkat yang mendukung.

Metode 1 dari 6: Menggunakan Efek Wajah di Lenses

  1. Gambar berjudul 4157156 1
    1
    Ketahui fungsi fitur Lenses. Muntah pelangi, lens paling terkenal di Snapchat, adalah salah satu lens pertama dalam aplikasi tersebut. Sejak meluncurkan fiturlenses, Snapchat terus mengeluarkan lens baru, seperti pertukaran muka, transformasi karakter, perubahan wajah, Birthday Party, dll.
    • Lenses adalah efek khusus yang diterapkan secara langsung dengan teknologi deteksi wajah, sehingga Anda bisa melihat langsung aksi yang mempengaruhiLens. Karena Lenses biasanya interaktif, Anda mungkin perlu melakukan gerakan tertentu untuk menggunakan efek tertentu (misalnya, membuka mulut untuk menggunakan efek muntah pelangi). Setiap harinya, ada 10 Lensberbeda yang dianjurkan dan dapat digunakan secara gratis. Jika Anda sempat membeli Lens tertentu saat Lens tersebut tersedia, Lens akan tersedia secara permanen untuk akun Anda.
  2. Gambar berjudul Switch Iphones Step 12
    2
    Ketahui batasan ponsel saat menggunakan Lenses. Lenses tidak dapat digunakan di kebanyakan ponsel Android, dan hanya dapat digunakan di iPhone terbaru (terkadang, iPhone terbaru sekalipun tidak dapat menggunakan Lenses). Jika Anda tidak memiliki ponsel terbaru, kemungkinan besar ponsel Anda tidak mendukung Lenses, dan jika ponsel Anda mendukung Lenses, terkadang fitur ini tidak dapat digunakan. [1]
    • Lenses tidak dapat digunakan di iPhone 4, 4S, and iPad 2. Namun demikian, beberapa pengguna perangkat yang mendukung Lenses sekalipun melaporkan bahwa mereka tidak dapat menggunakan Lenses.
    • Untuk pengguna Android, Lenses mensyaratkan Android 5.0 (Lollipop) atau lebih baru. Namun demikian, beberapa pengguna perangkat yang mendukungLenses sekalipun melaporkan bahwa mereka tidak dapat menggunakanLenses.
  3. Gambar berjudul Upgrade Snapchat Step 10
    3
    Perbarui Snapchat lewat App Store atau Google Play. Untuk menggunakanLenses, pastikan Anda menggunakan Snapchat versi terbaru.
    • Untuk mengetahui cara memperbarui Snapchat, bacalah panduan ini.
  4. Gambar berjudul 4157156 4 1
    4
    Berpindahlah ke modus Selfie di Snapchat. Lenses bekerja dengan mengenali wajah Anda, dan menggabungkannya dengan efek. Untuk menggunakan Lenses, aktifkan modus Selfie di Snapchat dengan kamera depan. Membuka Snapchat akan mengaktifkan kamera belakang, namun ada dua cara untuk mengaktifkan kamera depan:
    • Ketuk ikon di pojok kanan atas (ikon lingkaran dengan dua panah) untuk mengakses kamera depan.
    • Ketuk layar dua kali untuk berpindah antar kamera.
  5. Gambar berjudul 4157156_4
    5
    Jauhkan ponsel hingga Anda dapat melihat seluruh wajah di layar agarLenses bekerja sempurna.
    • Pastikan juga pencahayaan di sekitar Anda cukup baik agar fitur pendeteksi wajah dapat bekerja.
  6. Gambar berjudul 4157156_5
    6
    Tekan dan tahan wajah di layar hingga bentuk geometrisnya utuh. Setelah beberapa saat, wajah Anda akan terpindai, dan opsi Lens akan muncul di bagian bawah layar.
    • Pastikan keseluruhan wajah Anda tampil di layar, dan Anda memegang kamera dengan kokoh. Anda mungkin perlu menekan dan menahan layar selama beberapa detik, atau mencoba beberapa kali hingga fitur Lens aktif. Jika Anda hanya melihat sebagian wajah, mungkin masalah ada pada pencahayaan.
  7. Gambar berjudul 4157156_6
    7
    Pilih Lens yang ingin Anda gunakan dengan menggeser ke kiri dan kanan.Snapchat mengubah Lens yang tersedia setiap hari, sehingga Anda selalu memiliki pilihan baru.
    • Beberapa Lenses populer yang mungkin Anda temukan di antaranya tangisan, muntah pelangi, teriakan, zombie, dan jatuh cinta.
    • Jika Anda menyertakan tanggal lahir di menu Settings Snapchat, Anda dapat menggunakan Birthday Lens di hari ulang tahun Anda. Anda juga dapat mengakses lensa ini di hari ulang tahun teman dengan menemukan ikon kue di sebelah nama pengguna teman Anda (ikon tersebut menandakan bahwa teman Anda sedang berulang tahun), dan mengetuk ikon tersebut.[2]
    • Karena Lens yang tersedia selalu berganti, Lens yang Anda cari mungkin tidak tersedia. Periksa kembali Lens besok atau lusa.
  8. Gambar berjudul 4157156_7
    8
    Ikuti panduan Lens yang Anda pilih. Kebanyakan Lens akan menampilkan perintah cepat untuk mengaktifkan efek. Misalnya, untuk efek muntah pelangi, Anda akan diminta membuka mulut.
  9. Gambar berjudul 4157156_8
    9
    Setelah siap, ambil atau rekam Snap dengan mengetuk atau menahan tombolCapture di bagian bawah layar. Tombol Capture akan berbentuk gambar Lensyang Anda pilih. Jika Anda menahan tombol tersebut, Anda bisa merekam video sepanjang 10 detik. Efek dari Lens akan terekam dalam Snap.
    • Jika Anda mengambil Snap berbentuk foto, Anda akan menemukan ikon "5" dalam lingkaran. Ketuk ikon tersebut untuk memilih jangka waktu tampilnya foto saat dilihat, hingga 10 detik.
    • Untuk merekam Snap video dengan Lens, Anda harus menggunakan ponsel Android 5.0 ke atas. iPhone 4, 4S, dan iPad 2 tidak mendukung fitur ini. amun demikian, beberapa pengguna perangkat yang mendukung Lenses sekalipun melaporkan bahwa mereka tidak dapat menggunakan Lenses.
    • Pertimbangkan untuk menambahkan efek lain, seperti teks, gambar, emoji, atau stiker. Seluruh efek tersebut, seperti dijelaskan dalam langkah lain, dapat digunakan di Snap dengan Lens.
  10. Gambar berjudul 4157156_9
    10
    Setelah membuat Snap, kirimkan Snap tersebut ke kontak yang Anda pilih. Selain mengirimnya pada kontak terpilih, Anda juga bisa mengirim Snapmenjadi publik (Snap dapat diakses selama 24 jam), atau menyimpan hasil foto/videonya tanpa mengunggahnya, layaknya Snap lain.
    • Untuk menyimpan foto/video tanpa mengunggahnya, ketuk ikon kedua dari bawah, dengan garis dan panah.
    • Ikon ketiga dari kiri di bawah layar, dengan kotak dan tanda +, akan mengunggah Snap sebagai Snap publik, sehingga Snap dapat dilihat oleh siapa pun yang mengikuti Anda selama 24 jam.
    • Ikon panah di kanan bawah layar akan memungkinkan Anda memilih kontak yang akan Anda kirimi Snap. Dengan memilih ikon ini, Anda juga dapat mengunggah Snap sebagai Snap publik.
    • Setelah memilih opsi, panah berwarna biru lain akan muncul di bagian bawah layar. Ketuk panah tersebut untuk mengirim Snap.

Metode 2 dari 6: Menggunakan Filter

  1. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 11
    1
    Ketahui apa itu filter di Snapchat. Di Snapchat, filter berfungsi untuk menambahkan efek pada foto dengan mudah. Anda hanya perlu menggeser ke kiri dan kanan untuk mengakses filter. Untuk informasi lebih lanjut mengenai filter, bacalah panduan berikut ini.
  2. Gambar berjudul Upgrade Snapchat Step 10
    2
    Pastikan Anda menggunakan Snapchat versi terbaru. Untuk dapat mengakses kebanyakan filter, Anda harus menggunakan Snapchat versi terbaru. Jika Anda belum memperbarui Snapchat, pembaruan Snapchat yang tersedia di Play Store atau App Store mungkin menyediakan filter baru untuk Anda.
    • Untuk mengetahui cara memperbarui Snapchat, bacalah panduan ini.
  3. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 13
    3
    Periksa apakah Anda sudah mengaktifkan filter. Ketuk ikon hantu di layar utama Snapchat, lalu ketuk ikon gigi roda untuk mengakses menu Settings. KetukManage, lalu aktifkan Filters.
  4. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 8
    4
    Pertimbangkan untuk mengaktifkan akses lokasi Snapchat. Beberapa filter memerlukan lokasi Anda, seperti filter kota atau suhu.
    • iOS: Bukalah aplikasi Settings, lalu ketuk Privacy dan Location Sevices. Aktifkan Location Services bila opsi belum diaktifkan. Temukan Snapchat pada daftar, lalu nyalakan akses lokasi untuk Snapchat.
    • Android: Bukalah aplikasi Settings, lalu ketuk Location dan aktifkan Location di bagian atas menu.
      Gambar berjudul Keep Verizon from Getting My Android's Location Step 4
  5. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 15
    5
    Ambil foto, atau rekamlah video. Mulailah dari layar utama kamera. Ketuk lingkaran putih besar untuk mengambil foto, atau tahan lingkaran untuk merekam video sepanjang 10 detik. Anda bisa mematikan suara pada video dengan mengetuk tombol Audio di pojok kiri bawah layar.
  6. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 16
    6
    Tambahkan filter pada foto dengan menggeser ke kiri dan kanan. Jika Anda tidak mengaktifkan akses lokasi, tidak semua filter dapat digunakan. Jika Anda menggeser dari kiri ke kanan, secara urut, filter yang tersedia antara lain:
    • Geofilter: Filter-filter ini tersedia berdasarkan lokasi Anda saat ini.
      Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 16Bullet1
      • City - Biasanya, beberapa versi filter tersedia, yang menunjukkan kota Anda saat ini (biasanya ditampilkan berdasarkan nama).
      • Community - Filter ini terdiri dari gambar unggahan yang disetujui Snapchat untuk digunakan di lokasi tertentu. Siapa saja dapat mengunggah gambar untuk filter Community, namun logo merk tidak diizinkan.[3]
      • On-Demand - Filter ini terkait lokasi. Siapa saja, perusahaan maupun orang, dapat membayar untuk membuat filter sendiri di lokasi tertentu. Penggunaan logo merk diizinkan dalam filter ini.
    • Filter khusus video: Filter-filter di bawah ini mengubah video dan suaranya.
      Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 16Bullet2
      • Rewind - Filter dengan ikon tiga panah kiri ini memutar video Anda secara terbalik, termasuk suaranya.
      • Faster Fast Forward - Filter dengan ikon kelinci dan garis di atas dan bawahnya ini mempercepat video Anda dua kali lipat, termasuk suaranya.
      • Slow Motion - Filter dengan ikon siput ini memperlambat video dan suaranya.
    • Filter data: Filter-filter berikut ini mengambil data dari waktu Snap diambil untuk menambahkan perspektif tertentu.
      Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 16Bullet3
      • Battery Life - Filter ini terkait dengan baterai ponsel Anda. Jika baterai ponsel Anda penuh, filter akan menunjukkan wajah tersenyum, warna hijau, dan penuh, dan jika baterai ponsel hampir kosong, filter akan menunjukkan warna merah dan nyaris kosong.
      • Time or Date - Filter ini akan menambahkan tanggal dan waktu pada foto atau video. Ketuk waktu untuk mengubahnya menjadi tanggal, dan ketuk dua kali untuk melihat opsi tata letak lain tanggal.
      • Temperature - Filter ini akan menambahkan suhu di lokasi Anda pada foto. Ketuk suhu untuk menampilkan suhu Celsius, alih-alih Fahrenheit.
      • Speed - Filter ini akan menambahkan kecepatan saat Anda mengambil foto. Jika Anda tidak bergerak, kecepatan yang ditambahkan adalah 0KM/H atau 0MPH. Ketuk kecepatan untuk berpindah antar ukuran.
    • Filter warna: Filter-filter berikut akan mengubah warna foto atau video.
      Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 16Bullet4
      • Black & White - Filter ini akan mengubah warna foto atau video menjadi hitam dan putih.
      • Vintage or Saturated - Filter ini akan mengubah warna foto atau video menjadi tua dan tersaturasi.
      • Sepia - Filter ini akan mengubah warna foto atau video menjadi kuning kecoklatan.
      • Bright - Filter ini akan mencerahkan warna foto atau video.
  7. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 17
    7
    Pertimbangkan untuk menambahkan lebih dari satu filter. Untuk menambahkan lebih dari satu filter, geser ke filter yang Anda sukai, tekan dan tahan foto dengan satu jari, dan geser filter dengan jari lain.
    • Anda bisa menambahkan hingga 3 filter pada foto (Geofilter, Data, Warna), dan hingga 5 filter pada video (Geofilter, Data, Warna, Rewind, dan salah satu filter kecepatan).[4]

Metode 3 dari 6: Menambahkan Teks

  1. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 18
    1
    Tambahkan teks pada foto atau video dengan mengetuk pada foto atau video dan memasukkan pesan. Setelah selesai, ketuk DoneEnter, atau ketuk layar. Teks akan ditambahkan pada bagian tengah layar.
  2. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 19
    2
    Aktifkan efek teks dengan menyentuh "T" di pojok kanan atas layar. Anda dapat memperbesar teks, membuat teks rata tengah atau rata kiri, dan menghilangkan bilah keterangan.
    • Ketuk "T" sekali lagi untuk membuat teks rata tengah.
    • Ketuk "T" sebanyak tiga kali untuk mengembalikan teks ke pengaturan semula.
  3. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 20
    3
    Pindahkan, ubah ukuran, dan putar teks. Untuk memindahkan teks, sentuh dan tarik teks. Untuk memperkecil teks, cubit teks. Lakukan zoom pada teks untuk memperbesar teks. Putar dua jari Anda apda teks untuk memutar teks ke sudut yang Anda inginkan.
  4. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 21
    4
    Ubah teks atau warna teks. Ketuk teks untuk menampilkan pemilih warna dan papan ketik, lalu ketuk pemilih warna untuk mengganti warna teks. Setelah selesai, ketuk DoneEnter, atau ketuk layar.
    • Jika Anda ingin mengubah warna satu kata atau huruf saja, pilih huruf atau kata tersebut, lalu ketuk pemilih warna.

Metode 4 dari 6: Menambahkan Stiker dan Emoji

  1. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 22
    1
    Tambahkan stiker dan emoji pada foto atau video dengan mengetuk tombolStickers di bagian atas layar. Tombol ini berbentuk seperti catatan terlipat, di sebelah kiri "T". Anda bisa menggeser daftar emoji untuk menambahkannya pdad foto. Geser layar ke kiri atau kanan untuk melihat stiker dan emoji dengan kategori berbeda. Mengetuk emoji akan menambahkan emoji tersebut pada foto, dan Anda bisa menggesernya sesuai selera. Anda bisa menambahkan stiker tanpa batas.
    • Anda dapat menggeser ujung stiker dan emoji untuk mengubah ukurannya.
    • Cubit stiker untuk memperkecil stiker, dan lakukan zoom untuk memperbesar stiker. Anda juga bisa memutar stiker dengan meletakkan dua jari dan memutarnya bersamaan.
  2. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 23
    2
    Pertimbangkan untuk membuat filter dengan stiker atau emoji. Pilih stiker, lalu perbesar hingga stiker kehilangan bentuknya. Fokuskan pada ujung emoji atau stiker. Pojok stiker yang tembus pandang dapat menjadi filter warna untuk foto atau video Anda.[5]

Metode 5 dari 6: Menggunakan Fitur Draw

  1. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 24
    1
    Menggambarlah pada foto dan video dengan menyentuh ikon pensil di pojok kanan atas layar. Pilih warna, lalu sentuh layar untuk mulai menggambar. Setelah selesai, sentuh kembali tombol pensil.
    • Jika Anda tidak menyukai hasil gambar, sentuh tombol Undo yang berbentuk seperti panah bengkok di sebelah tombol pensil.
    • Meskipun warna hitam dan putih tersedia di Snapchat untuk Android, iOS menggunakan palet warna pelangi yang tidak menampilkan kedua warna tersebut. Untuk mendapat warna hitam, geser jari dari palet warna pelangi ke tengah bawah. Untuk mendapat warna abu-abu, geser jari dari palet warna pelangi ke kiri bawah. Untuk menemukan warna tersembunyi (seperti burgundi atau baby pink), geser jari dari palet warna pelangi di sekitar layar.
      Gambar berjudul 4157156 24b2
    • Jika Anda menggunakan Android, Anda bisa menggunakan warna transparan. Tekan layar hingga seluruh palet warna muncul, dan opsi "transparan" akan tersedia.

Metode 6 dari 6: Menggunakan Versi Lama

  1. 1
    Ambil foto. Ikuti langkah ini jika Anda menggunakan Snapchat versi lama dan tidak ingin memperbaruinya ke versi baru.
  2. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 19
    2
    Tambahkan filter Sepia pada foto. Ketuk foto untuk membuka kotak teks, lalu masukkan Sepia….
    • Pastikan Anda memasukkan tiga titik.
  3. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 20
    3
    Tambahkan filter hitam-putih pada foto. Ketuk foto untuk membuka kotak teks, lalu masukkan b&w….
  4. Gambar berjudul Get Effects on Snapchat Step 21
    4
    Tambahkan filter negatif ke foto. Ketuk foto untuk membuka kotak teks, lalu masukkan Negative….

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
.